Blogroll

Saturday, November 22, 2014

TIPS DAN TRIK MENGATASI KECANDUAN FACEBOOK



KECANDUAN FACEBOOK

Kecanduan facebook, itu yang pernah saya alami. Hal itu sangat merugikan bagi saya, banyak waktu yang terbuang sia-sia, banyak pekerjaan yang terabaikan, dan banyak lagi lainnya.
Saya mencari solusi untuk mengatasi masalah tersebut, dan saya mempunyai inisisatif untuk mencoba mengatasi kecanduan facebook tersebut. Sahabat, perlu diingat bahwa kecanduan facebook itu sangat tidak enak.
Berikut adalah dampatk dan cara mengatasi kecanduan facebook. Kita bahas terlebih dahulu
ciri-ciri orang yang kecanduan facebook :
  1. Memiliki dorongan untuk menggunakan facebook secara terus menerus
  2. Ketiduran saat menggunakan computer dengan tampilan facebook di web
  3. Facebook merupakan fitur utama diinstal saat membeli gadget
  4. Saat kenalan dengan orang lain, hal yang ditanyakan adalah facebook
  5. Selalu mementingkan facebook di sela kesibukan
  6. Selalu gelisah untuk mengakses facebook.
Cara mengatasi kecanduan facebook :

  1. Melakukan olahraga : olahraga sangat ampuh dalam mengurangi kecanduan facebook, dengan olahraga aktifitas yang berhubungan dengan facebook setidaknya sedikit terkurangi
  2. Mengatur waktu : batasi penggunaan jejaring social seperti facebook, biasakan gunakan waktu untuk hal yang bermanfaat
  3. Berinteraksi dengan teman : dengan bertemu langsung dengan teman anda, anda bisa bercerita langsung dengan teman anda.
  4. Hapus aplikasi facebook di smartphone anda Cara itu sangat ampuh untuk mengurangi akses facebook dari smartphone anda. 

Dampak buruk yang timbul :

Semua hal di dunia ini mempunyai sisi positif dan negative, namun apakah sisi positif itu lebih besar atau lebih kecil. Apabila sisi positif tersebut lebih kecil, lebih baik anda tinggalkan aktifitas itu.
Berikut adalah dampak buruk dari mengakses facebook :

  1. Orang yang sering mengakses facebook akan memiliki rasa tidak perduli dengan orang lain. Ia lebih suka menyendiri untuk mengakses facebook.
  2. Sulit meluangkan waktu untuk bersama keluarga ataupun teman.
  3. Tentunya orang yang kecanduan facebook akan lupa waktu.
  4. Akan mengakibatkan perselisihan, terutama bagi pasangan suami istri.
  5. Silaturahmi akan renggang.
  6. Berdampak buruk bagi kesehatan (berlama-lama di depan computer akan berdampak buruk
  7. Tentunya keuangan pasti akan terus menipis.

Nah, itu tadi penyebab, cara mengatasi dan dampak dari kecanduan facebook. Untuk anda semua, setelah membaca artikel ini, apa yang anda fikirkan ? kalau saya boleh memberi saran, lebih baik kurangi penggunaan jejaring sosial yang berlebihan.

Terimakasih sudah membaca artikel ini, semoga artikel ini bermanfaat untuk anda. Saya akan terus memberikan artikel yang bisa bermanfaat untuk anda semua.
Sampai ketemu lagi di artikel selanjutnya !

0 comments:

Post a Comment