Blogroll

Thursday, October 30, 2014

MENGHASILKAN UANG MELALUI MEDIA SOSIAL

Media Sosial Untuk Bisnis

Fungsi jejaring sosial sekarang telah beralih dari ajang pertemanan menjadi arena untuk berbisnis. Lihat saja, berbagai produk baik barang maupun jasa di dipromosikan dan marak dijual lewat sejumlah media sosial.
Memang, banyak orang yang mengakui keampuhan penggunaan media sosial dalam meningkatkan prospek bisnis yang tengah dijalani. Maka bagi Anda yang ingin berbisnis lewat media sosial, berikut enam situs dan cara terbaik untuk menggunakannya:

Twitter
Salah satu situs yang hanya menampilkan pesan sebanyak 140 karakter atau kurang. Anda dapat menggunakan situs ini untuk mempromosikan acara, berita, membangun basis pelanggan Anda dengan mengembangkan percakapan. Anda dapat menunjukkan keahlian Anda.
"Dengan membantu dan meningkatkan keterlibatan dengan pembaca maka itu dapat berubah menjadi pelanggan," tutur Dinardo.
Jika pembaca percaya keahliaan Anda, maka mereka lebih cenderung mengunjungi situs web Anda. Twitter juga baik untuk mengumumkan kesepakatan khusus dan penawaran.

Facebook
Facebook salah satu jaringan sosial terbesar. Di Facebook Anda dapat membagi isi, percakapan, menciptakan acara, dan menyebarkan iklan. Setiap orang pun dapat menggunakan Facebook. Dengan situs media sosial ini, Anda dapat membangkitkan dan membina hubungan dengan klien yang potensial. Sehingga menurut saya, facebook merupakan mesia social untuk bisnis yang sangat berpotensi untuk mendapatkan pengunjung yang banyak.
Anda dapat menambahkan ulasan singkat mengenai bisnis Anda, dan menghubungkannya dengan berita industri.
Lalu Anda meminta kepada pengguna untuk umpan balik posting gambar berbagai cerita dunia nyata tentang perusahaan Anda mengenai tantangan. Selain itu, dapat terhubung dengan Anda dalam tingkat pribadi sehingga membuatnya semakin besar untuk mendapatkan klien.
youtube
Situs ini memiliki lebih dari 1 miliar pengunjung yang unik setiap bulan. Anda dapat menggunakan situs ini membangun kredibilitas dengan menampilkan pengetahuan dan keterampilan.
Setiap orang dapat menggunakan situs ini. Penasehat keuangan, pengacara, dan profesional pemasaran dapat merekam sendiri menawarkan tips berharga, dan perusahaan periklanan untuk menampilkan kreativitas mereka. Sebaiknya Anda juga jangan memposting video panjang, di bawah satu menit. Lalu fokus pada satu pertanyaan atau isu untuk satu video. "Tambahkan URL perusahaan Anda dan lin ke semua akun media sosial lainnya ke saluran Youtube

Instagram
Dengan aplikasi ini Anda dapat menerapkan efek berseni untuk foto Anda. Anda dapat menggunakan aplikasi ini dengan mempromosikan merek Anda melalui gambar. Hotel, restoran, perusahaan produk konsumen, dan perusahaan lain dapat menggunakan foto ini.
Sebaiknya Anda juga jangan membiarkan akun Anda tidur. Perbaharui dengan gambar baru setidaknya setiap minggu.

Pinterest
Situs ini menjadi tempat untuk membuat dan berbagi link berpusat untuk tema visual. Sebaiknya situs ini mempromosikan merk Anda kepada khalayak perempuan.


0 comments:

Post a Comment